02 July 2021 12:21 WIB

3 Cara Mengecek Oli Mesin Hyundai

Pemerintah sedang merencanakan kembali melakukan lockdown untuk mencegah penyebaran Covid-19. Bahkan, beberapa kota seperti Bandung sudah mulai melakukan lockdown.

Jika itu berjalan, Hyundai Lovers sepertinya akan menghabiskan lebih banyak waktu di rumah. Hal ini pun bisa menjadi momen yang pas untuk mengecek mobil Hyundai kesayangan secara sederhana.

Salah satunya adalah oli mesin. Oli mesin sendiri seperti yang kita tahu merupakan komponen sederhana yang penting dan juga mudah dicek. Cara mengeceknya? Cukup mudah.

1. Siapkan Sebuah Kain

Kain ini tidak perlu bersih, selama kain ini kering, maka bisa digunakan karena akan digunakan untuk mengelap oli. Namun tidak disarankan menggunakan kain yang juga digunakan untuk mengelap bodi mobil atau perabotan rumah.

2. Carilah Dipstick Mobil 

Tentunya ada pada area mesin. Mudah dikenali, biasanya berwarna kuning atau oranye. Tariklah dipstick itu lalu lap bagian ujungnya yang memiliki oli dengan kain agar bersih. Setelah mengelap bagian ujung dipstick tersebut, maka masukkan kembali dipstick sampai mentok ke lubangnya kembali. 

3. Cek Jumlah dan Kondisi Oli

Caranya dengan menarik kembali dipsticknya. Pada ujung bawah dipstick, akan bisa terlihat jumlah dan kondisi oli pada mesin. Jumlah oli harus berada di antara garis minimum dan maksimum. Kemudian, kondisi oli tidak boleh terlalu hitam dan tidak seharusnya mengandung partikel seperti logam.

Jika kondisi oli Hyundai Lovers masih berwarna keemasan dengan kuantitas yang pas, selamat, kondisi oli sangat sehat. Bila kuantitasnya kurang namun warnanya masih bagus, ada baiknya ditambahkan dengan spesifikasi serupa.

Namun sebaliknya, bila oli sudah hitam pekat, maka wajib diganti. Selain itu bila terlihat partikel logam, artinya ada kerusakan serius pada mesin.

Untuk melakukan penggantian oli, disarankan untuk mendatangi bengkel resmi Hyundai. Mekanik dari Hyundai akan melakukan penggantian dengan tepat dengan jenis oli yang sesuai untuk mesin mobil Hyundai kesayangan.