Popularitas SUV di Indonesia
Segmen Sport Utility Vehicle (SUV) terus mengalami pertumbuhan di pasar otomotif dalam negeri. Kendaraan serba guna dengan bentuk lebih menarik ini perlahan tapi pasti akan menyaingi popularitas MPV.
Pada tahun 2016, tercatat penjualan SUV mencapai 189.835 unit sementara pada tahun 2017 penjualan sedikit menurun menjadi hanya 166.440 unit. Meski mengalami penurunan namun perkembangan mobil SUV justru perlahan meningkat berkat banyaknya model baru yang ditawarkan tiap tahunnya.
Pada pangsa pasar kendaraan tahun 2018, segmen SUV pun mengalami peningkatan dari 14 persen menjadi 17 persen. Sementara segmen MPV terbilang stagnan, masih bertahan di sekitar 40 persen dari total market share.
Data wholesales Gaikindo 2018 memperlihatkan, segmen SUV dapat meraih total penjualan sebanyak 196.455 unit untuk semua varian. Sekitar 2 persennya atau sebanyak 3.134 unit menjadi milik SUV maupun jip berpenggerak 4x4.
Produsen otomotif juga banyak yang meluncurkan model serupa untuk konsumennya di Indonesia. Hyundai Mobil Indonesia salah satu pabrikan yang terkenal dengan model-model SUV-nya.
Masyarakat akan tertarik membeli kendaraan tipe SUV ketika APM mampu mendatangkan model-model terbaru. Tanpa model baru, masyarakat enggan untuk membelinya. Masyarakat yang beralih dari MPV ke SUV biasanya kemampuannya secara ekonomi mengalami peningkatan karena harga SUV berada di atas MPV.
Hyundai sendiri di Indonesia memiliki beberapa model SUV untuk memikat hati masyarakat, seperti Hyundai Santa Fe, Hyundai Tuson, dan yang paling anyar Hyundai Kona.
Bahkan kehadiran Kona juga membuat Hyundai mematok target baru yang sedikit lebih besar. Bila tahun lalu Hyundai Mobil Indonesia (HMI) sukses mencatat penjualan 1.500 unit, sementara 2019 target naik menjadi 1.800 unit.
Untuk mesin Hyundai Kona, HMI hanya menawarkan satu pilihan di pasar domestik Indonesia, yakni berbekal mesin NU 2.000 cc MPI Atkinson terbaru. Mesin ini mampu mengeluarkan tenaga 149 PS dan torsi 18,3 Nm pada 4.500 rpm yang ditransfer melalui transmisi enam percepatan otomatis.