Fitur Otomatis Mengatur Suhu Kabin Dan Kecepatan Kipas AC
Bagaimana rasanya ketika memasuki sebuah mobil setelah terparkir lama di bawah teriknya sinar matahari? Tentunya ingin segera memaksimalkan kecepatan kipas AC agar segera dingin bukan?
Biasanya, kita langsung menaikkan ukuran hembusan anginnya, dan menurunkan indikator suhunya. Tetapi lama kelamaan suhu kabin semakin dingin, dan hembusan tetap besar. Dan kemudian kita turunkan. Lalu suhu kembali meningkat sehingga harus menaikkan kecepatan kipas lagi. Tentunya repot jika harus dilakukan berulang kali hanya untuk menjaga suhu kabin.
Padahal, banyak mobil Hyundai yang sudah memiliki fitur AC otomatis atau Auto seperti Hyundai Tucson dan Hyundai Santa Fe. Fitur ini pun akan sangat memudahkan penumpang dalam menjaga suhu kabin agar tetap optimal.
Bagaimana caranya?
Ada sebuah sensor yang mengukur suhu kabin. Bila suhu kabin melebihi suhu yang diinginkan, maka AC secara otomatis akan menghembuskan angin yang lebih kencang agar suhu dapat turun dengan lebih cepat.
Sebaliknya, jika suhu kabin sudah menyamai suhu yang diinginkan atau bahkan lebih dingin, maka AC akan menghembuskan udara pada kecepatan paling minimal. Dengan fitur tersebut, penumpang tidak perlu repot mengatur kecepatan kipas maupun suhu dari AC.