06 April 2022 09:47 WIB

Manfaatkan Terrain Mode Agar Hyundai Palisade Semakin Andal Melalui Permukaan Sulit

Apa pikiran yang terlintas ketika mendengar kata SUV? Hyundai Palisade sebagai SUV Full Size dari PT Hyundai Mobil Indonesia bisa mencentang banyak asosiasi dan identitas. 

Tangguh? Jelas. Bertenaga? Mesin diesel dari Hyundai Palisade menghasilkan tenaga hingga 200 Ps. Off-road? Ada varian Signature AWD pada Hyundai Palisade. Lega? Pastinya. Hal ini membuat Hyundai Palisade menjadi salah satu SUV terbaik yang bisa dimiliki.

Baca juga: Hyundai Palisade Sabet Gelar Best Big SUV Dari GridOto Award

Salah satu aspek penting, yaitu off-road, adalah keunggulan dari Hyundai Palisade, apalagi pada tipe Signature AWD dengan sistem penggerak semua roda H-TRAC.

Sistem penggerak semua roda yang nyatanya pintar ini juga semakin pintar berkat adanya Terrain Mode. Sebuah selektor untuk memilih medan apa yang sedang dilalui Hyundai Palisade.

Ada 3 pilihan pada sistem Terrain Mode Hyundai Palisade. Mari kita kupas:

1. Snow

Varian ini mungkin kurang relevan di Indonesia. Namun, pada jalanan licin, mode ini bisa membantu Anda karena tujuan dari mode ini adalah memaksimalkan traksi supaya mobil bisa berjalan dengan aman pada permukaan licin.

2. Mud

Berbeda dengan Snow, sistem Mud juga cocok untuk mencari traksi di jalanan yang licin dan berlumpur. Mode ini menyesuaikan karena lumpur lebih halus dan tidak se stabil salju maupun es. Sehingga, ketika melakukan off-road di jalanan tanah, mode ini lebih cocok.

3. Sand

Sand adalah mode terakhir yang bisa dipilih. Pada jalanan berpasir, misalnya di area pantai melakukan off-road, gas akan dibatasi untuk mencegah wheelspin sehingga Hyundai Palisade tidak menggali lubang dan tersangkut.

Dengan menggunakan Terrain Mode ini, maka mengemudi pada kondisi sulit akan semakin mudah bersama Hyundai Palisade yang pintar.

Penasaran dengan mobilnya dan ingin Test Drive? Mudah! Hyundai Lovers bisa langsung mengakses https://hyundaimobil.co.id/test-drive untuk mendaftar Booking Test Drive. Nanti, tim dari PT Hyundai Mobil Indonesia akan membantu Anda.