31 October 2016 06:00 WIB

5 Strategi Jaga Konsentrasi Nyetir

Mengemudi merupakan full time job, memerlukan konsentrasi yang tinggi. Apalagi kalau melakukan perjalanan jauh dengan kondisi jalan ramai atau berkelok, konsentrasi tinggi harus tetap terjaga hingga berjam-jam bahkan dalam hitungan hari. Selain jarak yang jauh, kemacetan panjang juga perlu diantisipasi, apalagi kalau musim liburan.

Nah, agar konsentrasi selama berkendara tetap terjaga, lakukan 5 hal berikut ini. 

 

1. Asupan Makan Sebelum Berkendara 
Ada makanan yang sebaiknya dihindari saat berkendara dan makanan yang sebaiknya dikonsumsi demi keamanan dan kenyamanan. Menurut Sony Susmana, Chief trainer dari Safety Defensif Konsultan Indonesia (SDCI), “Perhatikan asupan makanan yang masuk ke dalam tubuh. Terutama bagi pengendara yang mempunyai riwayat penyakit tertentu seperti alergi, kolesterol, darah tinggi, maag dan sebagainya.” 

 

2. Hitung Asupan Kafein
Minuman yang mengandung kafein akan meningkatkan kadar glukosa dalam tubuh. Kadar glukosa yang tinggi membuat tubuh cepat letih. Lebih baik meminum minuman segar yang alami, seperti perasan lemon. Khasiat lemon menjaga tingkat konsentrasi tubuh. 

 

3. Cemilan Secukupnya. 
Agar konsentrasi berkendara tetap terjaga, makan cemilan setiap dua jam. Selama berkendara tubuh membutuhkan asupan kalori yang teratur. Maka camilan menjadi salah satu cara menjaga asupan karbohidrat dan gula darah secara teratur. 

 

4. Istirahat cukup. 
Istirahat sering dilupakan pengendara. Dengan istirahat yang cukup, dapat menghilangkan rasa lelah dan jenuh, lakukan setiap 2 jam perjalanan. Usahakan keluar dari kendaraan untuk mendapatkan suasana baru di luar mobil. Jika terlalu lelah, tidak ada salahnya untuk tidur sejenak.

 

5. Maksimal : 4 Jam/Hari Atau 150 Km 
Hal ini dimaksudkan untuk menjaga tingkat konsentrasi ketika mengemudi. Jangan memaksakan kondisi tubuh untuk berkendara melebihi kemampuan. Antisipasinya, siapkan sopir pengganti. Lakukan perjalanan dengan orang yang bisa menggantikan tugas mengemudi. Lakukan bergantian, jadi kendaraan selalu dikendalikan orang dalam kondisi fresh.