03 March 2025 07:00 WIB

Apa Saja Makna Dan Fungsi Fitur-Fitur Eksterior Hyundai VENUE?

Hyundai VENUE adalah small SUV nan kompak yang memiliki eksterior berani dan sporty. Sejauh mata memandang, baik dari depan, samping atau belakang, desainnya enak dilihat. Walau tak terlalu besar ukurannya, namun karakternya tak membosankan. 

Mengapa begitu? Sebab Hyundai VENUE memiliki eksterior depan yang berani. Beberapa poin yang menonjol di bagian depan antara lain:
- Cascading Grille dengan kisi-kisi khas yang berani dengan pola 3D.
- LED Headlamp dengan lampu depan terang yang juga bisa menjadi lampu depan proyeksi.
- LED Daytime Running Light yang menyala secara otomatis saat mobil dihidupkan, juga dikenal sebagai lampu siang hari.
- Body-Colored Bumper dimana bumper berwarna sesuai dengan cat bodi mobil.
- Front Skid Plate dengan desainnya menyempurnakan tampilan mobil menjadi semakin sporty.

Katalog Hyundai VENUE:
https://hyundaimobil.co.id/vehicle/venue

Hyundai VENUE dirancang dengan filosofi “Sensuous Sportiness” dari Hyundai, yang memadukan gaya dan kepraktisan. Dimaksudkan sebagai mobil kompak serbaguna dan modern yang cocok untuk kebutuhan penduduk kota yang sibuk. 

Sedangkan saat melihat dari area samping ternyata banyak fitur yang bermanfaat, antara lain:
- Garis karakter samping (side character-line) yang jelas yang memberikan tampilan sporty pada VENUE.
- Roof Rack yang menambah karakter sporty.
- Power Sunroof yang dapat digunakan untuk menikmati alam terbuka.
- Chrome Door Handles (gagang pintu krom) yang menambah kesan premium pada mobil.

Dan yang tak kalah penting adalah bagian buritannya yang mempunyai:
- LED Tail Lamps yang terhubung yang membentang di bagian belakang.
- Lampu memiliki desain kristal berpotongan heksagonal yang menciptakan daya tarik mewah dan berteknologi tinggi.
- Lampu memiliki lensa optik lentikular yang memberikan gambar yang unik, baik saat menyala maupun tidak. 

Berbekal sejumlah keunggulan penuh makna dan fungsi, Hyundai Lovers tinggal membeli Hyundai VENUE berdasarkan 6 pilihan warna eksterior yaitu Abyss Black Pearl, Atlas White, Titan Grey Metallic, Fiery Red Pearl, Fiery Red Pearl with Black Roof dan Atlas White with Black Roof. 

Dengan desain yang dinamis dan performa bertenaga, setiap perjalanan bersama Hyundai VENUE akan lebih menyenangkan dan penuh kejutan. Jika ada pertanyaan lebih lanjut, harap hubungi DITA di https://hyundaimobil.co.id/hyundai-dita. DITA akan membantu menjelaskan mengenai Produk dan Promo yang Anda sekeluarga inginkan.