Hyundai Stargazer Active Kini Semakin Kaya Fitur
Pada bulan Mei 2023, PT Hyundai Mobil Indonesia resmi memasarkan Hyundai Stargazer tipe Active yang sudah mengalami improvement. Improvement alias perubahan positif ini diharapkan dapat memberikan nilai tambah bagi konsumen Hyundai Stargazer di Indonesia.
Apa saja fitur yang ditambahkan? Ada 2 fitur yang kecil namun berdampak signifikan.
1. AC Double Blower
Ketika pertama kali rilis, Hyundai Stargazer Active hanya memiliki air circulator alias kipas saja untuk mendinginkan baris kedua dan tiga. Kini, sudah disematkan evaporator sehingga udara dingin juga bisa dihembuskan dari blower baris kedua, tidak hanya angin yang disirkulasi ulang.
2. Velg Alloy 16 Inci
Jika sebelumnya Hyundai Stargazer Active menggunakan velg kaleng 15 inci, kini sudah mengadopsi velg alloy 16 inci yang serupa dengan tipe Trend dengan ban 205/55 R16.
Baca juga: Satu Tangki Hyundai Stargazer Bisa Berjalan Seberapa Jauh?
Fitur unggulan dari Hyundai Stargazer tentunya tetap dipertahankan, misalnya Head Unit 8 inci dengan konektivitas smartphone, hingga mesin SmartStream 1.500 cc bertenaga 115 Ps.
Untuk harga, Hyundai Stargazer Active tidak mengalami kenaikan harga dari sebelumnya dengan versi manual dibanderol seharga Rp 247.200.000,- dan versi IVT dibanderol seharga Rp260.000.000,-.
Ingin melihat unitnya? Anda bisa mengecek ketersediaan unit display di showroom PT Hyundai Mobil Indonesia terdekat melalui https://hyundaimobil.co.id/network-contact.