07 October 2024 07:00 WIB

Mengapa Servis Berkala Di 1.000 Km Pertama Menjadi Kewajiban Pemilik Mobil?

Banyak dari pengguna mobil baru bertanya, “Baru beli mobil, kok sudah harus segera ngebengkel? Kan masih 1.000 km?” Pertanyaan yang bisa dimaklumi, walaupun banyak orang juga bingung tanpa bisa memberikan jawaban pasti. 

Servis di 1.000 km merupakan bagian dari servis berkala yang diberikan PT Hyundai Mobil Indonesia. Servis berkala sendiri merupakan layanan perbaikan yang dilakukan sesuai dengan jadwal yang diberikan oleh bengkel resmi. 

Adakah Efek Telat Servis Rutin?
https://hyundaimobil.co.id/news/details/jangan-telat-inilah-5-akibat-bila-mobil-telat-servis-rutin

Penjadwalan servis ini dilakukan sesuai jarak tempuh kilometer dan akan disesuaikan dengan catatan yang terdapat di buku servis. Maka dari itu, buku servis harus disimpan (jangan sampai hilang) agar bisa mengetahui track record dari servis yang sudah pernah dijalani sebelumnya.

Servis berkala pertama akan dilakukan saat mobil sudah mencapai 1.000 km. Perawatan ini dilakukan dengan tujuan untuk menjaga kondisi kendaraan tetap optimal dan sesuai standar perakitan setelah digunakan selama 1.000 km pertama atau 1 bulan pertama. Jangka waktu yang demikian dekat inilah yang membuat pertanyaan tadi muncul. 

Padahal di servis pertama ini, bengkel resmi PT Hyundai Mobil Indonesia akan mengecek beberapa komponen mobil yang mencakup oli mesin, oli transmisi, minyak rem, oli power steering, air radiator, pembersihan filter udara, pengecekan idle mesin dan pengecekan baut pada roda pada mobil konvensional.

Sementara pada mobil listrik, servis berkala 1.000 km pertama meliputi scanning terhadap mobil menggunakan GDS Mobile Scanning Tool yang terhubung dengan smartphone Android untuk melakukan pengecekan melalui tampilan interface, pengecekan fungsi elektrikal mobil dan pembersihan filter kabin.

Servis pertama pada 1.000 km menandai akhir masa pakai mobil baru. Servis pertama ini sangat penting, baik bagi pemilik maupun produsen mobil. Hubungi Booking Service di kanal https://hyundaimobil.co.id/booking-service. Jadwalkan dan sesuaikan waktunya lebih personal.