5 Penyebab Mobil Boros Bahan Bakar
Pernahkah Hyundai Lovers mendadak merasa mobil Hyundai yang sebelumnya irit bahan bakar dan ekonomis mendadak menjadi boros dan tidak sefisien dulu? Mungkin mobil berasa lebih berat dan harus digas lebih dalam.
Padahal, mobil yang PT Hyundai Mobil Indonesia keluarkan semuanya memiliki tenaga dan torsi tinggi, misalnya Hyundai Santa Fe 2.2 CRDi yang bertenaga dan juga irit bahan bakar.
Bila mendadak boros, maka ada beberapa penyebabnya.
1. Masalah Mesin
Mesin bisa mengalami masalah yang membuatnya boros, misalnya sensor oksigen yang lepas, hingga masalah lainnya misalnya masalah injektor maupun busi pada mesin bensin. Mobil memang akan menyala dan berfungsi seperti biasa, namun efisiensinya berkurang. JIka terasa berbeda, ceklah ke jaringan bengkel resmi Hyundai.
2. Beban Berlebihan
Beban berlebih pada mobil akan memperberat kinerja mesin. Sehingga, jika mobil seringkali diisi beban berat, misalnya barang bawaan maupun penumpang, konsumsi bahan bakar tentunya akan semakin tinggi.
Baca juga: Dampak Penggunaan Bahan Bakar Tak Sesuai Standar
3. Cara Mengemudi
Cara mengemudi tentunya menjadi faktor utama yang membuat konsumsi bahan bakar boros. JIka sering menginjak gas dalam-dalam, maka mesin akan menggunakan lebih banyak bahan bakar.
4. Ban Habis
Ban yang habis ternyata bisa jadi salah satu penyebab mobil boros bahan bakar, apalagi ketika habisnya sudah mendekati rata. Hal ini akan menambah tapak ban dan memberikan resistensi gelinding lebih. Resistensi gelinding lebih ini akan memperberat laju mobil dan membuat mobil menjadi boros bahan bakar. Begitupula dengan tak tepatnya ukuran angin pada ban. Untuk hal ini, silakan cek stiker informasi tekanan angin ban yang biasanya rekomendasinya berada di bagian bawah pilar B sisi pengemudi.
5. Kopling Habis
Pada mobil bertransmisi manual, kopling yang habis akan menyebabkan selip/slip. Hal ini membuat mesin harus digas lebih agar bisa memutar ban. Mesin perlu bekerja ekstra dan seakan-akan tidak terhubung secara langsung ke roda.
Masalah-masalah tersebut sebenarnya sangat bisa dihindari, karena kebanyakan masalah ada masalah kecil atau komponen yang terkait dengan perawatan rutin.
Tentunya untuk perawatan mobil Hyundai secara rutin, jaringan bengkel resmi Hyundai bisa menangani hal tersebut.