Mesin Diesel Terasa Boyo? 6 Komponen Ini Bisa Jadi Penyebabnya!
Mesin diesel terkenal sebagai mesin yang bertenaga dan memiliki torsi besar sejak putaran bawah. Namun, bukan berarti mereka kebal.
Mesin diesel bisa saja mendadak terasa lemah atau boyo. Tentunya hal ini bisa disebabkan beberapa hal.
Apa saja hal yang dapat menyebabkan sebuah mesin diesel menjadi boyo? Ada beberapa alasan yang tidak terbatas pada:
1. Fuel Filter
Fuel filter bisa saja tersumbat jika mobil menggunakan BBM yang kotor. Pada mesin diesel Hyundai, diperlukan tekanan tinggi pada injektornya. Sumbatan ini tentunya akan mengurangi tekanan pada injektor yang menyebabkan tenaga bisa berkurang.
2. Injektor
Selain fuel filter, injektor juga bisa tersumbat bila sering menggunakan BBM berkualitas rendah. Jika mampet, maka bahan bakar tidak bisa ditembakkan dengan optimal dan daya mesin akan menurun. Jika sudah kotor atau tersumbat, bisa jadi injektor perlu diganti karena sulit untuk memperbaiki sebuah injektor.
3. Fuel Pump
Fuel pump yang sudah lemah juga bisa menyebabkan tekanan pada injektor berkurang dan mengurangi tenaga. Jika sudah lemah, maka ada baiknya fuel pump diganti.
4. Air Filter
Air filter atau filter udara yang tersumbat akan mengurangi suplai udara ke mesin. Alhasil, lebih sedikit bahan bakar yang bisa terbakar dan tenaga akan berkurang.
5. Kelistrikan
Masalah pada kelistrikan bisa juga menyebabkan tenaga mesin berkurang. Jika ada masalah, ECU bisa saja mendeteksi ada kendala dan merubah settingan ke “limp mode”. Tenaga akan dikurangi dengan tujuan mencegah kerusakan pada mesin. Biasanya, akan muncul logo “Check Engine” bila terjadi masalah ini.
6. Turbo
Mesin diesel Hyundai semuanya sudah menggunakan doping turbo untuk mendongkrak tenaga. Jika turbo mengalami masalah, maka volume udara yang masuk ke mesin juga akan berkurang dan mengurangi tenaga pada mesin.
Baca juga: Jenis BBM Yang Tepat Untuk Mobil Hyundai Anda
Tentunya, kompleksitas masalah tersebut cukup beragam, mulai dari sederhana hingga kompleks. Sehingga, ada baiknya menyerahkan bengkel resmi PT Hyundai Mobil Indonesia untuk mengeceknya.
Untuk menghemat waktu, maka lakukan Booking Service melalui https://hyundaimobil.co.id/booking-service dan ceritakan kendala Anda pada kolom yang ada agar bengkel bisa mempersiapkan solusi untuk mobil.