31 January 2024 06:39 WIB

Ini 5 Cara Menjaga Internal Mesin Tetap Bersih

Kondisi internal mesin yang bersih tentu adalah dambaan. Kondisi internal mesin yang bersih akan memberikan performa, efisiensi, bahkan harga jual yang tinggi.

Meskipun banyak kondisi internal mesin yang tidak bersih, sebenarnya menjaga kondisinya agar tetap bersih tidak terlalu sulit loh. PT Hyundai Mobil Indonesia beberkan sedikit tipsnya

1. Bahan Bakar

Salah satu yang terpenting adalah menjaga pembakaran yang optimal dengan bahan bakar yang tepat. Untuk mobil bensin Hyundai, sebaiknya menggunakan Ron 92 keatas. Untuk mesin diesel Hyundai, sebaiknya menggunakan bahan bakar diesel berkualitas seperti Pertamina Dex, Shell Diesel maupun BP Diesel.

2. Filter Oli dan Bensin

Jangan lupa untuk mengganti filter oli dan bensin sesuai waktunya. Kotoran yang menumpuk bisa lolos dari filter dan membuat performa mobil menurun dan mempengaruhi kebersihan internalnya.

3. Rajin Ganti Oli

Salah satu hal yang sering terlupakan adalah ganti oli. Jika oli lama tidak diganti, maka akan menimbulkan kerak dan membuat fungsi mesin kurang optimal. Ada baiknya oli diganti paling lambat 10.000 Km atau 6 bulan. Lebih cepat pun tidak masalah, misalnya 5.000 Km.

Baca juga: Cuaca Sejuk Bikin Beban Mesin Lebih Ringan

4. Flushing

Ketika mengganti oli, ada baiknya menggunakan metode flushing dengan aditif. Flushing akan membantu membersihkan kerak pada beberapa bagian mesin dan membuatnya lebih bersih.

5. Carbon Clean

Untuk menjaga internal bersih, ada baiknya melakukan carbon clean yang dapat membantu membersihkan area internal seperti katup hingga piston supaya kerjanya lebih optimal.

Tentu semua layanan ini bisa dilakukan di bengkel resmi PT Hyundai Mobil Indonesia, mulai dari servis ringan seperti ganti oli, hingga perbaikan yang lebih mendalam.

Teknisi dari bengkel resmi PT Hyundai Mobil Indonesia akan mengedepankan pekerjaan yang terbaik dan presisi untuk mobil Hyundai kesayangan Anda.

Ingin melakukan Service? Lakukanlah Booking Service di PT Hyundai Mobil Indonesia melalui https://hyundaimobil.co.id/booking-service.