4 Cara Kerja Dan 3 Manfaat Intelligent Variable Transmission Hyundai CRETA
Saat membeli Hyundai CRETA, pengemudi dihadapkan oleh kecanggihan sistem Intelligent Variable Transmission (IVT) yang mendukung mesin Smartstream 1.5L, dimana kombinasi keduanya sanggup menghasilkan performa tangguh, responsif serta efisien.
IVT adalah jenis transmisi otomatis yang dapat menyesuaikan secara terus menerus melalui rasio gigi yang tak terbatas. IVT dikenal andal dalam meningkatkan penghematan bahan bakar dan membuat berkendara lebih halus dan responsif.
Cara kerja IVT adalah:
1. IVT menggunakan sistem dua katrol dan sabuk sebagai pengganti roda gigi.
2. IVT menyesuaikan tekanan katrol sistem agar sesuai dengan input dan kondisi pengemudi.
3. IVT berpindah gigi secara otomatis berdasarkan kecepatan dan posisi pedal gas.
4. IVT dapat mengubah rasio lebih cepat daripada transmisi otomatis tradisional.
Inovasi berikutnya, IVT sudah menggunakan teknologi Shift Control Strategy yang piawai mengatur akselerasi mobil. Berbekal teknologi ini, pergerakan menjadi responsif dan aman selama mengendarai mobil tersebut.
Kesimpulannya, IVT pada Hyundai CRETA memiliki 3 manfaat yaitu:
1. Memberikan pengalaman berkendara yang lebih mulus dan responsif.
2. Meningkatkan penghematan bahan bakar.
3. Menghasilkan lebih sedikit gesekan, sehingga lebih sedikit gangguan pada gerakan maju saat memindahkan gigi.
Mau mencoba Hyundai CRETA? PT Hyundai Mobil Indonesia punya layanan spesial melalui https://hyundaimobil.co.id/test-drive. Cukup mencantumkan 5 isian informasi, maka Hyundai Lovers bisa mengetes mobil Hyundai incaran sesuai waktu dan lokasi yang diinginkan.