11 May 2023 08:12 WIB

5 Penyakit Umum Mobil Setelah Perjalanan Jauh

Perjalanan jauh menggunakan mobil seperti liburan mudik lebaran 2023 memanglah menyenangkan. Namun, penggunaan mobil yang lebih intens tentunya bisa menyebabkan beberapa kerusakan atau penyakit pada mobil.

Apa saja penyakit yang sering timbul pada mobil setelah perjalanan jauh? PT Hyundai Mobil Indonesia akan beberkan sedikit:

1. Rem

Ketika melakukan perjalan jauh, rem mobil tentu juga sering digunakan. Rem bisa saja mengalami aus berlebih karena beban kerja yang lebih berat. Karena itu setelah perjalanan jauh, ada baiknya melakukan pengecekan pada kampas rem maupun rotor rem.

2. Kopling

Hyundai Lovers mungkin masih menggunakan model transmisi manual. Pada kondisi tertentu, utamanya jalanan menanjak, kampas kopling bisa jadi habis lebih cepat. Bila kopling sudah terasa slip, maka ada baiknya melakukan pengecekan atau sebaiknya diganti.

3. Ban

Perjalanan jauh dapat membuat suhu ban menjadi lebih tinggi dan mudah aus. Pastikan ban masih jauh dari Tread Wear Indicator (TWI) yang tersedia pada beberapa ban. Lalu, pastikan tekanannya cukup untuk digunakan.

4. Radiator

Mobil mungkin mengalami siklus kerja yang berat, begitupun pada radiator, terutama pada mobil yang sudah berumur. Pastikan suhu mesin selalu konstan dan tidak overheat. Jika mobil sudah berumur, tidak ada salahnya melakukan kuras radiator di jaringan PT Hyundai Mobil Indonesia.

5. Kaki-Kaki

Ketika melewati medan yang kurang baik, otomatis komponen kaki-kaki seperti shockbreaker akan mengalami beban kerja lebih dan cepat aus. Pastikan shockbreaker tidak mengalami kebocoran dan komponen kaki-kaki lainnya tidak menimbulkan suara berlebih.

Baca juga: Sunroof Harus Rutin Dibuka-Tutup Cegah Karet Sunroof Getas

Itulah 5 penyakit utama pada mobil setelah perjalanan jauh seperti mudik. Untungnya, jaringan bengkel resmi PT Hyundai Mobil Indonesia siap menangani penyakit umum tersebut.

Anda pun bisa melakukan Booking Service di jaringan PT Hyundai Mobil Indonesia melalui https://hyundaimobil.co.id/booking-service untuk menghemat waktu.