Active Air Intake Hyundai Ioniq 5, Simple Namun Jenius
Mobil elektrik terkenal akan satu hal, yaitu efisiensi di titik maksimum. Mengapa? Hal ini untuk memaksimalkan jarak tempuh dari mobil elektrik agar bisa mencapai jarak semaksimal mungkin. Misalnya Hyundai Ioniq 5 yang bisa mencapai jarak tempuh maksimal 481 Km pada tipe Long Range Prime.
Salah satu faktor efisiensi ini adalah aerodinamika dari Hyundai Ioniq 5 serendah 0.29 Cd yang membuatnya menjadi salah satu mobil paling aerodinamis yang dapat dibeli. Bagaimana Hyundai Ioniq 5 dapat mencapai performa spektakuler ini?
Salah satunya adalah hadirnya Active Air Intake pada Hyundai Ioniq 5. Karena Hyundai Ioniq 5 merupakan mobil elektrik, tidak menghasilkan panas sebanyak mobil pembakaran internal.
Dengan absennya ventilasi udara, maka Hyundai Ioniq 5 bisa mengurangi gesekan udara ketika berjalan.
Baca juga: Cara Menemukan Charging Station (SPKLU) Dengan Mudah
Jika mobil memerlukan udara lebih, maka akan ada panel yang membuka untuk memenuhi kebutuhan udara dari mobil, misalnya saat sistem AC mulai panas atau radiator untuk motor penggerak memerlukan pendinginan lebih.
Ingin merasakan Hyundai Ioniq 5? PT Hyundai Mobil Indonesia mengundang Anda untuk melakukan Test Drive di jaringan dealer kami. Lakukan Booking Test Drive melalui https://hyundaimobil.co.id/test-drive.