Benarkah Lampu Proyektor Mudah Meleleh?
Banyak orang yang takut akan kendaraan yang menggunakan lampu proyektor (projector). Pasalnya, banyak yang mengatakan lampu proyektor bisa meleleh dan membuat penerangan tidak maksimal.
Padahal, hal ini tidak sepenuhnya benar. Kasus lampu proyektor meleleh cukup jarang terjadi, apalagi pada mobil yang sudah diuji secara menyeluruh oleh para engineer. Kejadian tersebut hampir tidak pernah kita dengar terjadi pada mobil keluaran pabrikan. Jikapun terjadi, tentu sudah direcall.
Kebanyakan kasus lampu proyektor lumer adalah karena penggunaan lampu yang tidak sesuai. Banyak terjadi akibat penggantian dengan lampu aftermarket yang proses penerapannya tidak sesuai.
Misalnya pemilik mengganti bohlamnya dengan HID intensitas tinggi. Lampu HID menghasilkan panas yang tinggi. Bila pemasangan tidak benar atau minim ventilasi, maka mika pada lampu bisa lumer.
Hal demikian tidak akan terjadi pada mobil standar, apalagi pada mobil Hyundai terbaru. Karena, bohlam yang digunakan untuk lampu proyektor ini sudah sesuai spesifikasinya sehingga panas yang ditimbulkan pun tidak akan melelehkan plastik lampu.
Selain itu, pada beberapa mobil seperti Hyundai Palisade maupun Hyundai Santa Fe, lampu proyektornya sudah menggunakan bohlam LED yang tidak hanya hemat daya dan terang, tetapi tidak menghasilkan panas berlebih sehingga tidak akan melelehkan plastik lampu. Tentu hal ini tidak bisa dikatakan bila mobil sudah dimodifikasi bohlamnya.