Bijak Gunakan Smartphone Lawas
Smartphone saat ini sudah seperti kebutuhan wajib bagi setiap orang, mulai dari yang masih sekolah sampai yang sudah bekerja. Karena sudah menjadi kebutuhan, banyak dari kita yang kerap mengganti smartphone dengan perangkat yang lebih baru. Lalu, perangkat smartphone lama mau diapakan?
Kalau masih sayang dengan perangkat lama, Anda bisa memanfaatkannya untuk keperluan selama perjalanan. Nah, berikut kami berikan cara bijak memanfaatkan smartphone lawas Anda
Navigasi
Smartphone lawas dapat digunakan sebagai alat navigasi. Aplikasi paling popular saat ini adalah Waze dan Google Map. Waze adalah sebuah software navigasi tak berbayar di smartphone yang memiliki Global Positioning System (GPS). Saat ini peta dasar Indonesia terbilang sudah lengkap walau masih terus dikembangkan.
Sedangkan Google Maps adalah layanan pemetaan web dari Google. Google Maps memberikan citra satelit, peta jalan, panorama 360°, kondisi lalu lintas, dan perencanaan rute untuk bepergian dengan berjalan kaki, mobil, sepeda (versi beta), atau angkutan umum.
Beda Waze dengan Google Maps di antaranya tampilan Google Maps lebih sederhana sehingga mudah digunakan oleh pemula dan rute juga mudah diatur, sedangkan Waze lebih terfokus pada fitur seperti pilihan untuk menghindari jalan tol atau sebaliknya, jenis bahan bakar yang kita pakai, dan lainnya. DI Waze juga tidak ada perkiraan rute untuk pejalan kaki, pengguna sepeda, atau transportasi umum seperti pada Google Maps.
Spotify
Aplikasi layanan musik digital, podcast dan video ini akan memberikan akses ke jutaan musik dan konten dari seluruh artis dunia. Berasal dari Swedia, seluruh konten yang ada pada aplikasi ini dilindungi oleh label rekaman maupun perusahaan media.
Data terakhir menyebutkan Spotify memiliki pelanggan lebih dari 75 juta pengguna aktif. Aplikasi ini dapat memanfaatkan layanan gratis (160 kbps) maupun layanan premium atau berbayar (hingga 320 kbps). Pada layanan premium Anda tidak diganggu iklan serta memiliki kualitas audio lebih baik dan memungkinkan pengguna untuk mengunduh musik