Keuntungan Servis Berkala di Bengkel Resmi Hyundai
Bagi para pemilik mobil baru ternyata masih banyak yang belum menyadari jika mobil harus selalu servis rutin. Nah karena statusnya mobil baru, keuntungan yang didapat oleh pemilik mobil adalah servis gratis di bengkel resmi.
Ada beberapa alasan mengapa Anda harus melakukan servis berkala di bengkel resmi. Yang pertama tentunya agar mobil selalu dalam kondisi prima sehingga terhindar dari potensi masalah di jalan seperti mogok atau kerusakan yang sulit untuk diantisipasi. Selain tentunya menjaga performa mobil agar tetap nyaman dan tetap irit bahan bakar.
Dengan melakukan servis berkala juga dapat mendeteksi sejak dini jika ada masalah sehingga dapat segera diambil langkah perbaikan. Alhasil dapat mereduksi risiko timbulnya biaya lebih besar karena kerusakan yang semakin berat.
Ditambah lagi dengan servis mobil di bengkel resmi Anda bisa mendapatkan ketenangan. Sebab, katanya, bengkel resmi memberikan jaminan. Mulai dari jaminan keaslian suku cadang serta jaminan garansi pekerjaan. Sehingga Anda setelah servis masih merasa tidak memuaskan bisa balik lagi dan gratis atas permasalahan yang sama.
Bengkel resmi Hyundai pun menjamin harga suku cadang yang sama di seluruh wilayah Indonesia. Seluruh jaringan resmi Hyundai baik untuk pembelian dan/atau perbaikan yang melibatkan suku cadang akan membebankan harga ke konsumen sesuai dengan daftar harga yang berlaku terakhir dan sudah termasuk pajak di dalamnya (PPn). Tidak ada perbedaan harga 1 buah suku cadang asli di wilayah satu dengan wilayah lainnya. Wilayah pemberlakuan harga sama yaitu di manapun baik 3S, 2S, maupun 1S (nasional).
Tapi yang terpenting adalah dengan melakukan servis berkala di bengkel resmi, maka garansi Anda tidak gugur. Jika suatu saat terjadi kerusakan karena catatan kondisi mobil dan rekaman perbaikan tercatat dengan baik maka akan dilayani oleh pabrikan mobil.
Selain itu, dengan selalu rutin servis di bengkel resmi akan membuat harga jual kembali mobil Anda tetap terjaga. Karena track record mobil terlihat mudah dilacak oleh calon pembeli dan menandakan jika Anda selalu merawat mobil dengan baik.
Terakhir adalah bengkel resmi memiliki layanan perbaikan dan perawatan kendaraan di tempat (rumah/kantor) dengan tarif yang sama dengan di bengkel resmi. Bengkel resmi Hyundai akan melaksanakan perawatan dan perbaikan kendaraan konsumen sesuai dengan pilihan waktu dan tempat yang telah diatur dengan petugas bengkel melalui perjanjian.
Jenis pekerjaan yang dilayani adalah servis ringan tanpa keluhan seperti penggantian oli mesin, tune up, penggantian drive belt, perawatan berkala 1.000 km sampai 40.000 km dan perbaikan lainnya yang tidak memerlukan overhaul.