Pentingnya Peran Electronic Stability Control Hyundai Saat Hujan
Memasuki musim hujan bisa menjadi musim yang menantang juga bagi pengemudi. Namun disaat bersamaan, teknologi keselamatan pada mobil juga semakin baik dan meningkat standarnya, dimana teknologi seperti Electronic Stability Control (ESC) sudah hadir di banyak mobil, misalnya Hyundai Stargazer Style dan Prime, sampai ke Hyundai Palisade.
Secara sederhana, fitur ESC dapat membantu menjaga kestabilan mobil dengan mencegah adanya slip pada roda ketika berjalan maupun menikung. Sensor-sensor pada mobil dan roda mendeteksi kecepatan roda secara terus-menerus.
Baca juga: Tanda Perlu Istirahat Saat Mengemudi
Bila terindikasi ada slip pada roda, maka ESC akan mulai bekerja dengan mengurangi tenaga, membagi tenaga, hingga mengaplikasikan rem ke roda tertentu. Sistem ini sendiri seringkali bekerjasama dengan fitur lainnya, misalnya ABS, EBD, Brake Assist sampai Traction Control.
Hal ini tentunya penting saat hujan, terutama saat jalanan benar-benar licin. Pengemudi akan sangat terbantu dengan hadirnya ESC yang menjaga stabilitas mobil dan mencegah terjadinya slip.
Rasakan dan eksplorasi lebih dalam mengenai fitur yang ada pada mobil Hyundai dengan melakukan Test Drive di jaringan dealer PT Hyundai Mobil Indonesia.
Lakukanlah Booking Test Drive melalui https://hyundaimobil.co.id/test-drive.