Hyundai Stargazer X: Crossover Yang Multifungsi Dan Multifitur
Hyundai Stargazer X itu dikategorikan sebagai crossover. Desain baru berkarakter tegas namun tetap stylish dan futuristik, dilengkapi dengan beragam fitur inovatif membuat eksplorasi dalam berkendara menjadi lebih menyenangkan.
Kata kuncinya adalah multifungsi!
Ditujukan untuk mendukung mobilitas penggunanya yang disuntikkan banyak inovasi teknologi terkini. Cobalah simak tampilan over fender Hyundai Stargazer X, sangat kental nuansa crossover. Tapi oleh para insinyur Hyundai, over fender tersebut dibuat sangat keren. Desain, bentuk dan proporsinya bukan kaleng-kaleng, sangat memperhatikan keindahan dan fungsinya. Coba saja Hyundai Lovers lihat dari segala sisi, over fendernya bukan sekadar gimmick.
Perlindungan Ekstra Dari Hyundai Stargazer X:
https://hyundaimobil.co.id/news/details/banyak-perlindungan-ekstra-pada-bodi-hyundai-stargazer-x
Stargazer X adalah varian Stargazer yang dibikin lebih kokoh, menyesuaikan dengan karakteristik dan situasi jalan di Indonesia. Tersedia dalam tipe X Style IVT Rp. 335.800.000 dan X Prime IVT Rp. 346.400.000.
Kesan crossover itu diperkuat melalui Cross Dedicated, yang dipaparkan pada bagian Hood, Rear Guard, hingga Front dan Rear Bumper. Kemudian dilengkapi dengan Side Sill Moulding, Roof Garnish, dan Rear Roof Spoiler, yang semakin menambah kesan sporty dan stylish pada mobil ini.
Hyundai Stargazer X memiliki ground clearance yang lebih tinggi berkat velg Diamond Cut Alloy berukuran 17 inci dengan profil ban 205/50 R17. Dimensi Stargazer X sendiri dibuat lebih lebar dan tinggi dengan selisih hingga 36 mm ketimbang Stargazer versi biasa.
Dengan konsep “tinggi” seperti ini, Stargazer X dapat diandalkan melewati beragam medan jalanan. Ada rasa tenang yang timbul ketika berkendara bersama Stargazer X. Dan jika memasuki kabin, konsep tipologi Sleek One Box dengan desain lekukan yang menciptakan profil aerodinamis memberikan kesan interior yang lapang.
Bahkan Hyundai Stargazer X juga menghadirkan fitur-fitur keselamatan yang canggih, sehingga menjadi pilihan ideal untuk perjalanan jauh yang aman dan nyaman. Teknologi Hyundai BlueLink, sebuah inovasi Connected Car Service dari Hyundai, juga sudah teraplikasi yang memungkinkan pelanggan untuk selalu terhubung dengan mobilnya melalui smartphone.
Mobil multifungsi yang value-for-money ini bisa diajak test drive melalui layanan https://hyundaimobil.co.id/test-drive. Manfaatkan layanan ini untuk mencocokkan jadwal dan lokasi tes sesuai keinginan Hyundai Lovers.