Patut Diperhatikan! 4 Sisi Kabin Ini Sering Terlewatkan Saat Vakum
Membersihkan mobil tentunya sangat penting, apalagi pada interior. Interior mobil yang kotor bisa menyebabkan beberapa masalah, misalnya bau apek, hingga interior yang dipenuhi serangga seperti semut.
Karena itu sangat direkomendasikan untuk melakukan vakum kabin saat mencuci mobil. Namun ada hal yang perlu diperhatikan, karena ada beberapa area dari mobil yang seringkali terlewat saat vakum. PT Hyundai Mobil Indonesia pun akan beberkan sebagian:
1. Bawah Jok
Area bawah dari jok seringkali terlewat karena relatif sempit. Padahal debu dan remah makanan seringkali masuk ke area tersebut. Bila melakukan vakum mobil, jangan lupa memaju-mundurkan jok agar bisa membersihkan area bawah dengan maksimal.
2. Sela-Sela Jok
Sela-sela dari jok juga seringkali terlewat, utamanya sela antara bagian bawah dan senderan. Sebaiknya ketika vakum, senderkan jok secara maksimal untuk sementara agar area detail lebih mudah divakum.
Baca juga: 5 Cara Menjaga Kabin Mobil Agar Tidak Panas
3. Area Jok Terlipat
Pada beberapa mobil, utamanya mobil dengan jok baris ketiga seperti Hyundai Stargazer dan Hyundai Palisade, jok baris ketiga kadang terlipat. Ada baiknya membuka juga jok baris ketiga saat divakum karena mungkin ada kotoran yang tertinggal.
4. Armrest
Area armrest terutama pada mobil non captain seat seperti pada Hyundai Creta juga sebaiknya dicek. Bukalah armrest untuk memastikan tidak ada kotoran yang terselip dan tidak terdeteksi.
Itulah 4 tempat yang seringkali terlewat ketika membersihkan dan mengvakum interior dari mobil. Ada baiknya hal ini diterapkan agar interior mobil Hyundai kesayangan Anda terasa makin nyaman dan bagaikan mobil baru.
Pada jaringan bengkel resmi PT Hyundai Mobil Indonesia, Anda akan mendapatkan cuci mobil serta vakum gratis setelah melakukan servis.
Ingin melakukan servis untuk mobil Hyundai kesayangan Anda? Lakukanlah Booking Service di PT Hyundai Mobil Indonesia melalui https://hyundaimobil.co.id/booking-service.