27 April 2022 10:52 WIB

Rem Bergetar? Piringan Rem Bisa Jadi Sumbernya

Terkadang, mobil berasa bergetar, penyebabnya bisa beragam, misalnya karena velg dan ban yang tidak dibalans sehingga membuat mobil bergetar pada kecepatan tinggi.

Namun terkadang getaran hanya muncul saat mobil mengerem, disusul dengan rasa pedal rem yang turut bergetar juga.

Penyebabnya memang bisa beragam, namun salah satu penyebab yang paling umum adalah piringan rem (brake disc) yang sudah tidak rata sehingga bergelombang.

Hal ini terjadi karena ketika mengerem, Anda tidak selalu mengerem satu rotasi penuh 360 derajat. Sehingga, ada bagian yang lebih habis dibanding dengan bagian lainnya.

Solusinya ada 2, bisa diselesaikan dengan cara alternatif yaitu dengan melalui proses pembubutan. Tetapu solusi ini ada batasnya. Bila sudah terlalu tipis, maka rem akan terasa tidak pakem.

Kemudian, solusi terbaik adalah dengan mengganti piringan rem. Material baru yang tebal dan rata akan memberikan rasa pengereman terbaik dari mobil Hyundai Anda.

Baca juga: Rem Karatan? Inilah Cara Mudah Menghilangkannya

Tentunya, ada baiknya Hyundai Lovers menggunakan layanan dari bengkel resmi Hyundai. Apalagi, pada jaringan bengkel resmi PT Hyundai Mobil Indonesia, Anda bisa memanfaatkan layanan Booking Service (https://hyundaimobil.co.id/booking-service) untuk semakin menghemat waktu.