24 June 2022 09:53 WIB

Gara-gara Getas Dan Retak, AC Tidak Dingin?

Ketika mengendarai mobil, apakah Hyundai Lovers pernah merasa AC mendadak tidak dingin selang beberapa hari? Bahkan setelah sistem AC baru saja diisi freon.

Hal ini bisa terjadi karena adanya kebocoran. Kebocoran pada AC bisa terjadi di berbagai posisi, misalnya selang AC, kondensor, hingga kompresor. Kebocoran ini memiliki alasan yang beragam.

Baca juga: Kendali Penuh AC Belakang Hyundai Staria

Salah satu yang paling umum adalah karet-karet segel dari pipa-pipa dan komponen lainnya yang sudah getas. Namun, pada kondisi yang lebih parah, bisa saja komponen metal seperti pipa-pipa sudah retak.

Kebocoran pada sistem AC seringkali tidak terdeteksi, karena bukan berupa cairan, namun berupa gas yang tidak berbau. Ciri-ciri utamanya adalah AC tetap tidak dingin meskipun kompresor menyala dan baru saja isi freon.

Jika terjadi kebocoran atau malfungsi pada sistem AC, segera hubungi jaringan bengkel resmi PT Hyundai Mobil Indonesia. Anda juga bisa melakukan booking service untuk menghemat waktu melalui https://hyundaimobil.co.id/booking-service.