4 Perawatan Mesin Yang Wajib Dilakukan
Mesin adalah gabungan dari ratusan bahkan ribuan komponen yang harus bekerja dengan sempurna. Sehingga mesin modern seperti pada mobil Hyundai adalah suatu mesin yang kompleks sehingga harus selalu dirawat.
Ada beberapa perawatan yang wajib dilakukan, biasanya hal yang rutin diganti ketika melakukan servis. PT Hyundai Mobil Indonesia akan sebutkan beberapa:
1. Oli Dan Filter Oli
Ketika melakukan servis, yang biasanya diganti adalah oli untuk menjaga mesin tidak mengalami friksi berlebih. Sebaiknya, oli diganti setiap sekitar 8.000 Km atau sesuai buku panduan kendaraan Hyundai Anda. Kemudian, filter oli juga sebaiknya ikut diganti saat melakukan penggantian oli.
Baca juga: Sibuk? Gunakan Layanan Home Service PT Hyundai Mobil Indonesia
2. Cairan Radiator
Cairan radiator ternyata ada masanya untuk menjaga performanya, terutama dalam mencegah terjadinya karat di dalam mesin. Sebaiknya, cairan radiator diganti setelah 3 tahun. Jika perlu, lakukan flushing secara mendalam. Sebaiknya menggunakan cairan radiator untuk mencegah terjadinya korosi di dalam mesin. Anda bisa bertanya ke bengkel resmi Hyundai terdekat untuk menanyakan layanan ini.
3. Busi
Pada mobil bensin, busi harus diganti secara rutin. Busi seringkali kotor sehingga performanya tidak maksimal. Terkadang, busi juga bisa rusak sehingga tidak menghasilkan pengapian yang baik. Pada mesin diesel? Tidak perlu karena mesin diesel tidak menggunakan busi untuk pengapian.
4. Filter Udara
Pada beberapa daerah, terutama yang memiliki banyak debu dan polusi seperti Jakarta, filter udara akan mudah menjadi kotor. Sehingga, sebaiknya komponen ini rutin dicek dan jika kotor, bisa dibersihkan atau diganti agar performa mesin tidak terhambat udara yang kurang karena mampet.
Tentunya, seluruh perbaikan ini sudah ada dalam rencana servis mobil Hyundai Anda. Lalu, sebaiknya perbaikan dan servis ini dilakukan di bengkel resmi PT Hyundai Mobil Indonesia. Dengan melakukan servis di bengkel resmi, tentu akan mendapatkan pelayanan yang terbaik serta suku cadang yang dijamin asli dan orisinil.